Dalam rangka mensyiarkan sekaligus menyemarakkan Tahun Baru 1432 Hijriyah, berdasarkan Surat Keputusan Camat Paninggaran Nomor : 003.3 / 05 / 2010 Tanggal 27 November 2010 Tentang Panitia Semarak Tahun Baru 1432 H Kecamatan Paninggaran Kabupaten Pekalongan, Dewan Kerja Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Paninggaran dan Jama’ah Barzanji Al Hidayah Paninggaran bekerja sama menggelar kegiatan dengan misi utama menggalang dana kepedulian untuk anak yatim dan fakir miskin dimana tindak lanjut yang diharapkan adalah adanya sebuah sistim pengelolaan dana yang berkelanjutan, transparan, akuntabel, dan tepat sasaran. Di bawah label “Semarak Tahun Baru 1432 Hijriyah” kegiatan bertema “Dengan Semangat Tahun Baru 1432 Hijriyah, Kita Tingkatkan Kepedulian dan Solidaritas Terhadap Anak Yatim dan Fakir Miskin” ini ingin mencapai tujuan sebagai berikut:
a. Melestarikan peringatan Tahun Baru Islam sebagai bagian yang tak terpisahkan dari sejarah Islam.
b. Menggairahkan semangat keberagamaan melalui kompetisi bernuansa agamis dalam upaya membentuk pribadi muslim yang berkarakter, siap berkompetisi secara sehat, terbuka terhadap perubahan, toleran terhadap perbedaan, serta mencintai agama, tanah air dan bangsanya.
c. Menumbuhkembangkan kepedulian dan solidaritas terhadap anak yatim dan fakir miskin kepada generasi muda sejak dini.
d. Tergalangnya dana peduli terhadap anak yatim dan fakir miskin
Dalam kegiatan tersebut, beragam kegiatan telah diagendakan, yaitu:
1. Lomba Menulis Surat kepada Pak Camat untuk umum
1. Peserta
a. Kelompok A (pelajar/remaja) berusia 10 – 15 tahun dan atau masih tercatat sebagai siswa SMP/MTs di wilayah Kecamatan Paninggaran Tahun Pelajaran 2010/1011
b. Kelompok B (umum) berusia di atas 15 tahun, yaitu:
1) Warga yang lahir di wilayah Kecamatan Paninggaran dan berdomisili di wilayah Kec. Paninggaran; atau
2) Warga yang lahir di wilayah Kecamatan Paninggaran dan berdomisili di luar wilayah Kec Paninggaran (wajib mencantumkan nama orang tua dan alamat lengkap kelahiran); atau
3) Warga yang lahir di luar wilayah Kecamatan Paninggaran dan berdomisili/bekerja/bersekolah di wilayah Kecamatan Paninggaran (wajib mencantumkan lokasi pekerjaan/sekolah).
2. Ketentuan Lomba
a. Surat ditujukan kepada Bapak Camat Paninggaran dengan isi antara lain: harapan, keinginan, atau cita-cita; pendapat/penilaian atas kinerja aparatur pemerintah di wilayah Kecamatan Paninggaran; pendapat, penilaian, dan atau evaluasi pelayanan publik instansi pemerintah di wilayah Kecamatan Paninggaran; dan ide, kritik, masukan, atau saran-saran yang membangun.
b. Isi surat tidak mengandung dan mengundang fitnah serta tidak mempertentangkan Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan (SARA).
c. Panjang surat maksimal dua halaman kertas folio HVS F4, yang akan diperoleh peserta pada saat mendaftarkan diri atau formatnya dapat di-download di www.pramukakupaninggaran.wordpress.com atau di www.sdntanggeran.blogspot.com.
d. Surat boleh ditulis tangan maupun diketik. Bila ditulis tangan, tulisan harus mudah dibaca dan dipahami serta tidak mengundang pemahaman ganda/multitafsir. Bila diketik, tulisan menggunakan huruf Times New Roman 12 pt dengan spasi 1.5.
e. Identitas peserta wajib ditulis dengan jelas, sesuai fakta, dan tidak menggunakan nama samaran.
3. Pendaftaran dan Penyerahan/Pengiriman Surat
a. Pendaftaran dan pengiriman surat dimulai pada Hari Senin, 13 Desember 2010 pukul 15.00 WIB dan ditutup pada Hari Minggu, 19 Desember 2010 pukul 15.00.
b. Tempat pendaftaran dan Penyerahan/Pengiriman Surat:
1) Toko Multicollection HARMONIS Paninggaran, Jl. Raya Paninggaran
2) Sdr. Nurul Ibadi, SD Negeri Krandegan Kecamatan Paninggaran HP 085876203603
3) Sdr. Helmy Mubarok, SD Negeri 01 Lambanggelun Kecamatan Paninggaran HP 087830787848
4) Sdr. Dzakiron, SD Negeri Tanggeran Kecamatan Paninggaran HP 081326976273
c. Biaya pendaftaran adalah Rp 4.000,00 (empat ribu rupiah) untuk kelompok A dan Rp 5.000,00 (lima ribu rupiah) untuk kelompok B
d. Tiap peserta akan memperoleh satu buah Kartu Perdana AS dari Telkomsel. Rp 1.000,00 (seribu rupiah) dari biaya pendaftaran akan disumbangkan untuk anak yatim dan fakir miskin melalui program Pengelolaan Sadaqah, Infaq, dan Zakat (SaInZa).
e. Peserta menulis surat pada kertas surat yang diperoleh pada saat pendaftaran dengan nomor peserta di sudut kanan atas. Untuk surat yang diketik komputer, silahkan isikan nomor yang diperoleh pada saat mendaftar atau dari balasan SMS Panitia
f. Pendaftaran Online
Pendaftaran juga dapat dilakukan dengan cara:
1) Mengirimkan biaya pendaftaran melalui transfer ke BRI Unit Paninggaran Nomor rekening 5972-01-000633-53-8 a/n NURUL IBADI.
2) Mengkonfirmasi pendaftaran dengan mengetik:
DAFTAR LMS(spasi)NAMA (spasi) DOMISILI kirimkan ke nomor 085226627534.
3) Setelah Panitia mengkonfirmasi biaya pendaftaran, peserta akan memperoleh sms balasan berisi nomor peserta. Untuk peserta di luar wilayah kecamatan, bisa meminta bantuan saudara/teman untuk mendaftar dan memperoleh nomor peserta.
4) Men-download format kertas surat di www.pramukakupaninggaran.wordpress.com atau di www.sdntanggeran.blogspot.com.
5) Setelah surat ditulis dan ditandatangani, scan-lah kertas surat dan kirimkan via email ke dkrpaninggaran@gmail.com. Surat juga bisa langsung dikirim via email tanpa di-scan. Isikan kolom tanda tangan dengan tulisan “ttd”
4. Tim Juri
a. Tim Juri terdiri dari:
1) Sardono Syarief, Ama.Pd. (Ketua Asosiasi Guru Penulis Seluruh Indonesia/Agupena Cabang Kabupaten Pekalongan.
2) Drs. Mutohar (Sekretaris Asosiasi Guru Penulis Seluruh Indonesia/Agupena Cabang Kabupaten Pekalongan.
3) Solikhin, S.Pd.SD (Pembina Jama’ah Al Hidayah Paninggaran)
b. Hasil lomba Insya Allah akan diumumkan pada tanggal 23 Desember 2010.
c. Hasil lomba yang dituangkan dalam Berita Acara bersifat tetap, mengikat dan tidak dapat diganggu gugat.
5. Hadiah
Kelompok A
a. Juara I : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 125.000,00
b. Juara II : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 100.000,00
c. Juara III : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 75.000,00
Kelompok B
a. Juara I : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 150.000,00
b. Juara II : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 125.000,00
c. Juara III : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 100.000,00
Silahkan download format surat Lomba Menulis Surat kepada Pak Camat di sini dan Petunjuk Teknis lomba di sini
2. Lomba Mewarnai Gambar untuk anak-anak
1. Peserta
a. Peserta Kelompok A adalah siswa PAUD Formal (TK/RA) dan Kelompok B adalah siswa PAUD Non Formal (Pos PAUD/Kelompok Bermain/sejenisnya) di wilayah Kecamatan Paninggaran
b. Peserta membawa sendiri peralatan mewarnai, termasuk alas mewarnai berupa meja gambar, buku tebal, dan atau sejenisnya. Panitia hanya menyediakan kertas gambar berukuran A4 (panjang 29.7 cm, lebar 21.5 cm).
2. Pendaftaran
a. Pendaftaran dibuka pada Hari Sabtu, 11 Desember 2010 pukul 15.00 WIB dan ditutup pada Hari Kamis, 16 Desember 2010 pukul 15.00 WIB.
b. Peserta mendaftarkan diri secara kolektif melalui guru masing-masing di tempat pendaftaran dengan mengisi formulir pendaftaran.
c. Tempat pendaftaran:
1) Toko Multicollection HARMONIS Paninggaran, Jl. Raya Paninggaran
2) Sdr. Nurul Ibadi, SD Negeri Krandegan Kecamatan Paninggaran HP 085876203603
3) Sdr. Helmy Mubarok, SD Negeri 01 Lambanggelun Kecamatan Paninggaran HP 087830787848
4) Sdr. Dzakiron, SD Negeri Tanggeran Kecamatan Paninggaran HP 081326976273
c. Biaya pendaftaran tiap peserta adalah Rp 4.000,00 (empat ribu rupiah) dan tiap peserta akan memperoleh satu buah Kartu Perdana AS dari Telkomsel. Rp 1.000,00 (seribu rupiah) dari biaya pendaftaran akan disumbangkan untuk anak yatim dan fakir miskin melalui program Pengelolaan Sadaqah, Infaq, dan Zakat (SaInZa).
d. Pendaftaran juga dapat dilakukan melalui blog dengan cara:
1) Mendownload formulir pendaftaran di www.pramukakupaninggaran.wordpress.com atau di www.sdntanggeran.blogspot.com.
2) Setelah diisi dan ditandatangani, scan-lah formulir pendaftaran dan kirimkan via email ke dkrpaninggaran@gmail.com.
3) Biaya pendaftaran dapat ditransfer ke BRI Unit Paninggaran Nomor rekening 5972-01-000633-53-8 a/n NURUL IBADI
4) Mengkonfirmasi pendaftaran dengan mengetik: DAFTAR LMG(spasi)NAMA SEKOLAH kirim ke nomor 085226627534.
5) Pendaftaran dianggap sah setelah peserta memperoleh sms balasan dari Panitia. Mohon simpan sms balasan tersebut. Kartu Perdana As akan diberikan di lokasi lomba.
d. Pelaksanaan dan Peraturan Lomba
a. Lomba dilaksanakan pada Hari Sabtu, 18 Desember 2010 pukul 08.00 WIB di Balai Desa Paninggaran
b. Peserta hadir di lokasi lomba paling lambat 15 menit sebelum perlombaan dimulai
c. Guru mengambil kertas lomba yang telah berstempel panitia dan bernomor peserta tanpa nama dan asal sekolah peserta. Harap periksa kertas lomba dengan cermat. Tanpa stempel panitia dan nomor peserta, hasil lomba tidak akan diikutsertakan dalam penilaian.
d. Lomba dimulai tepat pukul 08.00 WIB dan akan berakhir pada pukul 09.30 WIB. Peserta yang terlambat hadir tetap diperkenankan mengikuti lomba dan kepadanya tidak diberi perpanjangan waktu.
e. Selain Panitia, Guru, dan Tamu tidak diperkenankan memasuki ruangan lomba.
f. Selama lomba, guru dilarang membantu peserta dalam mewarnai gambar dan atau upaya-upaya lainnya yang dapat dikategorikan membantu peserta dalam mewarnai gambar.
g. Guru diperbolehkan membantu peserta dalam mempersiapkan peserta sebelum lomba, menata perlengkapan, meruncingkan pensil/pewarna, mengantarkan peserta ke kamar kecil, dan tindakan-tindakan lainnya yang tidak dikategorikan membantu peserta dalam mewarnai gambar
h. Kertas lomba peserta yang dibantu oleh guru dalam mewarnai gambar akan diparaf oleh Panitia dan atau Dewan Juri serta tidak akan diikutsertakan dalam penilaian.
i. Peserta yang telah selesai mewarnai gambar diperkenankan meninggalkan ruang lomba.
j. Hasil lomba yang dituangkan dalam Berita Acara bersifat tetap, mengikat dan tidak dapat diganggu gugat.
e. Hadiah
Juara I : Piala, Piagam, dan Uang Pembinaan Rp 100.000,00
Juara II : Piala, Piagam, dan Uang Pembinaan Rp 75.000,00
Juara III : Piala, Piagam, dan Uang Pembinaan Rp 50.000,00
Juara Harapan I-III : Piagam dan Uang Pembinaan masing-masing Rp 25.000,00
Silahkan download formulir pendaftaran Mewarnai Gambar untuk anak-anak di sini dan pamflet lomba di sini
3. Lomba Peragaan Busana Muslimah untuk anak-anak
Peserta
a. Peserta Kelompok A adalah siswa PAUD Formal (TK/RA) dan Kelompok B adalah siswa PAUD Non Formal (Pos PAUD/Kelompok Bermain/sejenisnya) di wilayah Kecamatan Paninggaran
b. Peserta terdiri dari dua orang: laki-laki, perempuan, atau kombinasi keduanya, dan merupakan satu pasangan serta satu nomor peserta. Satu sekolah hanya diperbolehkan mengikutsertakan dua peserta atau satu pasang.
Pendaftaran
a. Pendaftaran dibuka pada Hari Sabtu, 11 Desember 2010 pukul 15.00 WIB dan ditutup pada Hari Kamis, 16 Desember 2010 pukul 15.00 WIB.
b. Peserta mendaftarkan diri melalui guru masing-masing di tempat pendaftaran.
c. Tempat pendaftaran:
1) Toko Multicollection HARMONIS Paninggaran, Jl. Raya Paninggaran
2) Sdr. Nurul Ibadi, SD Negeri Krandegan Kecamatan Paninggaran HP 085876203603
3) Sdr. Helmy Mubarok, SD Negeri 01 Lambanggelun Kecamatan Paninggaran HP 087830787848
4) Sdr. Dzakiron, SD Negeri Tanggeran Kecamatan Paninggaran HP 081326976273
d. Biaya pendaftaran tiap sekolah adalah Rp 20.000,00 (dua puluh ribu rupiah) dan tiap peserta akan memperoleh satu buah Kartu Perdana AS dari Telkomsel. Rp 4.000,00 (empat ribu rupiah) dari biaya pendaftaran akan disumbangkan untuk anak yatim dan fakir miskin melalui program Pengelolaan Sadaqah, Infaq, dan Zakat (SaInZa).
e. Pendaftaran juga dapat dilakukan melalui blog dengan cara:
1) Mendownload formulir pendaftaran di www.pramukakupaninggaran.wordpress.com atau di www.sdntanggeran.blogspot.com.
2) Setelah diisi dan ditandatangani, scan-lah formulir pendaftaran dan kirimkan via email ke dkrpaninggaran@gmail.com.
3) Biaya pendaftaran dapat ditransfer ke BRI Unit Paninggaran Nomor rekening 5972-01-000633-53-8 a/n NURUL IBADI
4) Mengkonfirmasi pendaftaran dengan mengetik: DAFTAR LMG(spasi)NAMA SEKOLAH kirim ke nomor 085226627534.
5) Pendaftaran dianggap sah setelah peserta memperoleh sms balasan dari Panitia. Mohon simpan sms balasan tersebut. Kartu Perdana As akan diberikan di lokasi lomba.
Pelaksanaan dan Peraturan Lomba
1) Lomba dilaksanakan pada Hari Sabtu, 18 Desember 2010 pukul 09.30 WIB di Depan Kantor Kepala Desa Paninggaran (kompleks Balai Desa Paninggaran)
2) Peserta hadir di lokasi lomba paling lambat 15 menit sebelum perlombaan dimulai.
3) Kriteria penilaian meliputi keserasian busana, gaya peragaan, dan ekspresi di atas panggung di depan Dewan Juri.
4) Foto perlombaan akan dipublikasikan di blog dan facebook serta dimungkinkan untuk diliput media massa
5) Hasil lomba yang dituangkan dalam Berita Acara bersifat tetap, mengikat dan tidak dapat diganggu gugat.
g. Hadiah
1) Juara I : Piala, Piagam, dan Uang Pembinaan Rp 125.000,00
2) Juara II : Piala, Piagam, dan Uang Pembinaan Rp 100.000,00
3) Juara III : Piala, Piagam, dan Uang Pembinaan Rp 75.000,00
4) Juara Harapan I-III : Piagam dan Uang Pembinaan masing-masing Rp 50.000,00
Silahkan download formulir pendaftaran Lomba Peragaan Busana Muslimah untuk anak-anak di sini dan pamflet lomba di sini
4. Doa bersama dan renungan malam 1 Muharram 1432 H
5. Launching Gerakan ULURKAN SERIBU, BANTU SAUDARAMU. Direncanakan akan dilaksanakan perdana secara massal dan serentak pada Hari Kamis, 16 Desember 2010 pukul 09.00 WIB bertepatan dengan tanggal 10 Muharram 1432 H di seluruh sekolah (pelaksanaan Ulangan Akhir Semester II di SD/MI telah selesai sehingga tidak akan menganggu kegiatan belajar mengajar), kantor, dan tempat umum lainnya dengan melibatkan seluruh siswa, guru, pegawai, dan masyarakat umum dengan dukungan organisasi masyarakat yang bersedia turut ambil bagian. Seluruh foto dari semua tempat pelaksanaan akan dipublikasikan di blog dan facebook.
6. Kompetisi Sepak Takraw untuk umum
a. Peserta
1) Kategori peserta adalah umum, tidak terikat usia, serta tidak terikat wilayah domisili
2) Satu tim peserta Kompetisi Sepak Takraw terdiri dari maksimal lima orang (tiga pemain inti dan dua pemain cadangan) laki-laki atau perempuan dan tidak diperkenankan kombinasi laki-laki dan perempuan.
b. Pendaftaran
1) Pendaftaran dibuka pada Hari Sabtu, 11 Desember 2010 pukul 15.00 WIB dan ditutup pada Hari Minggu, 19 Desember 2010 pukul 15.00 WIB.
2) Bagan pertandingan dapat dilihat di tempat pendaftaran serta di blog www.pramukakupaninggaran.wordpress dan www.sdntanggeran.blogspot.com mulai hari Senin, 20 Desember 2010 pukul 12.00 WIB yang akan dilengkapi dengan nama tim dan nama anggota tim
3) Tempat pendaftaran:
a) Toko Multicollection HARMONIS Paninggaran, Jl. Raya Paninggaran
b) Sekretariat Jama’ah Al Hidayah: Jl. Raya Paninggaran Kauman (Sdr. Nurul Ibadi, HP 085876203603)
c) Sdr. Helmy Mubarok, Ketua DKR Paninggaran: Kompleks SMAN 1 Paninggaran, HP 087830787848)
d) Sdr. Muh. Islah Fahrudin (Oldstar Club, Pekajangan Gang 18 No. 27 RT 28 RW 10 Kedungwuni Pekalongan HP 085641006080).
4) Biaya pendaftaran adalah Rp 20.000,00 (dua puluh ribu rupiah) dan tiap tim akan memperoleh tiga buah Kartu Perdana AS dari Telkomsel. Rp 4.000,00 (empat ribu rupiah) dari biaya pendaftaran akan disumbangkan untuk anak yatim dan fakir miskin melalui program Pengelolaan Sadaqah, Infaq, dan Zakat (SaInZa).
5) Peserta mengisi formulir pendaftaran, ditandatangani oleh Kapten Tim, dan menyerahkannya kembali kepada Panitia. Dengan menandatangani formulir pendaftaran, semua peserta dianggap telah memahami dan tunduk terhadap seluruh peraturan pertandingan. Oleh karena itu, sangat disarankan seluruh calon peserta membaca, mempelajari, dan memahami peraturan pertandingan sebelum menandatangani formulir pendaftaran. Panitia menyediakan sarana komunikasi melalui email dan facebook agar mudah diakses dan diikuti oleh seluruh peserta.
6) Bila terdapat nama tim yang sama, maka Panitia akan memberikan tambahan huruf A di belakang nama tim yang mendaftar lebih dulu, huruf B dan seterusnya untuk tim yang mendaftar selanjutnya.
7) Pendaftaran Online
Pendaftaran juga dapat dilakukan melalui blog dengan cara:
a) Mendownload formulir pendaftaran di sini
b) Setelah diisi dan ditandatangani, scan-lah formulir pendaftaran dan kirimkan via email ke dkrpaninggaran@gmail.com.
c) Biaya pendaftaran dapat ditransfer ke BRI Unit Paninggaran Nomor rekening 5972-01-000633-53-8 a/n NURUL IBADI
d) Mengkonfirmasi pendaftaran dengan mengetik:
DAFTAR(spasi)NAMA TIM(spasi)DOMISILI kirimkan ke nomor 085226627534.
e) Pendaftaran dianggap syah setelah peserta memperoleh sms balasan dari Panitia berisi nomor pendaftaran. Mohon simpan sms balasan tersebut. Kartu Perdana As akan diberikan di lokasi turnamen
c. Peraturan dan Tim Wasit
1) Sistem pertandingan adalah sistem gugur
2) Peraturan pertandingan Kompetisi Sepak Takraw ini mengikuti peraturan terbaru dari Persatuan Sepak Takraw Seluruh Indonesia (PERSETASI).
3) Tim wasit Kompetisi Sepak Takraw berasal dari unsur Kelompok Kerja Guru Olahraga (KKGO) Kecamatan Paninggaran.
4) Hasil pertandingan yang dituangkan dalam Berita Acara bersifat tetap, mengikat dan tidak dapat diganggu gugat.
d. Hadiah
1) Juara I : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 200.000,00
2) Juara II : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 150.000,00
3) Juara III : Piala, Piagam, dan uang pembinaan Rp 100.000,00
Silahkan download Petunjuk Teknis Turnamen Sepak Takraw di sini
7. Penggalangan dana untuk anak yatim dan fakir miskin:
Dalam event yang merupakan kali pertama digelar di wilayah Kecamatan Paninggaran tersebut, yang juga didukung oleh Asosiasi Guru Penulis Seluruh Indonesia(Agupena) Jawa Tengah Cabang Kabupaten Pekalongan dan Asosiasi Labasa (Luangkan Baca Saat Muda, forum silaturahmi warga perantauan yang anggotanya tersebar di beberapa kota besar dan bersekretariat di Jakarta) juga telah diluncurkan Program Pengelolaan Sadaqah, Infaq, dan Zakat (SaInZa) yang telah diresmikan oleh Camat Paninggaran, Bapak Budyanto, S.IP., pada saat Doa Bersama dan Renungan Tahun Baru 1432 Hijriyah, Senin Malam (6/12) di Aula Kecamatan Paninggaran. Dengan sistem jemput bola, SaInZa berkeinginan menjadi wadah pengelolaan Sadaqah, Infaq, dan Zakat yang amanah yang pada tahap awal bercita-cita menghimpun dan menyalurkan amanat tersebut berupa beasiswa pendidikan, bantuan peralatan sekolah, bantuan uang saku untuk pelajar dari wilayah terpencil dengan tingkat kesulitan akses transportasi yang tinggi, dan program-program sejenis. Pada tahap selanjutnya, pengelolaan tersebut berkeinginan membantu pelaku usaha kecil dengan alokasi zakat produktif berbentuk bantuan usaha tanpa bunga.
Sebagai bentuk pertanggungjawaban publik, dimana kami mendasarkan semangat kerja di atas landasan amanah, transparan, dan akuntabel; secara periodik, nama donatur/dermawan dan besarnya dana beserta pengelolaannya, akan kami publikasikan melalui facebook, blog, dan buletin Al Hidayah, disamping tentu saja laporan resmi dalam pembukuan yang bisa diakses secara mudah di sekretariat kami.
Dengan beragam kegiatan sebagai sebuah satu rangkaian, yang membidik hampir semua usia dan seluruh unsur masyarakat, kegiatan ini diharapkan akan menyedot animo dan perhatian masyarakat sekaligus menjadi puncak kegiatan peringatan Tahun Baru 1432 H di Kecamatan Paninggaran serta mengakomodasi kepentingan pelaku usaha sebagai sponsor dan pendukung kegiatan dalam bentuk promosi berkelanjutan dan penjualan langsung melalui stan penjualan, pamflet, facebook, dan blog. Ke depan, kegiatan ini diharapkan menjadi agenda tahunan.
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami:
SEKRETARIAT PANITIA SEMARAK TAHUN BARU 1432 HIJRIYAH AN PANINGGARAN,
JL. RAYA PANINGGARAN KM. 01 KAUMAN PEKALONGAN
Email: dkrpaninggaran@gmail.com, alhidayah_paninggaran@yahoo.co.id
CP: 081326976273 (Dzakiron), 087830787848 (HELMY MUBAROK), 085876203603 (NURUL IBADI)
Untuk para dermawan/donatur, donasi terhadap anak yatim dan fakir miskin dapat Anda kirimkan ke:
Nomor rekening 5972-01-00063353-8 a/n NURUL IBADI
BRI Unit Paninggaran
Mohon untuk mengkonfirmasikan donasi Anda dengan mengetik:
DONASI(spasi)NAMA(spasi)DOMISILI(spasi)JUMLAH DONASI
kirimkan ke nomor 085226627534
Semoga keikhlasan niat dan kedermawanan dan partisipasi Bapak/Ibu mendapat balasan pahala dari Allah SWT. Amin.
Paninggaran, 6 Desember 2010
Panitia Semarak Tahun Baru 1432 H
Kecamatan Paninggaran Kabupaten Pekalongan
Ketua
ttd
DZAKIRON
Catatan:
Informasi kegiatan juga dapat dibaca di website Agupena Jawa Tengah, Blog Indonesia,dan Katalog Blog,
Selasa, 14 Desember 2010
RANGKAIAN LOMBA DALAM SEMARAK TAHUN BARU 1432 HIJRIYAH KECAMATAN PANINGGARAN KABUPATEN PEKALONGAN
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar