Jumat, 28 Januari 2011

SEBUAH AKHIR YANG MANIS

Gelaran Lomba Akademik SD Kecamatan Paninggaran Kabupaten Pekalongan 2011 ditutup pada Jum’at, 28 Januari tadi siang dengan sebuah hasil akhir yang manis bagi SD Negeri Tanggeran. Sangat manis. Pada kompetisi yang diikuti oleh peserta dari SD se-Kecamatan Paninggaran tersebut, duta SDN Tanggeran kembali mengulang kesuksesan yang diraih pada tiga cabang lomba yang dipertandingkan tiga hari sebelumnya. Pada cabang Lomba Mengarang Basa Jawa, Sugi Setiawan kembali menambah koleksi piala Juara I bagi SDN Tanggeran disusul SDN 01 Paninggaran dan SDN 02 Lumeneng yang membawa pulang piala Juara II dan Juara III.

Pada cabang Lomba Pidato Basa Jawa, Nuryasin, yang telah mempersembahkan piala Juara I bagi SDN Tanggeran pada Cabang Lomba Pidato Mapel Bahasa Indonesia, meraih posisi Juara II. Tuan rumah, SDN 03 Paninggaran, berhasil menempatkan diri sebagai Juara I sedangkan Juara III direbut oleh SDN Sawangan.

Selama lima hari pelaksanaan Lomba Akademik SD Kecamatan Paninggaran Kabupaten Pekalongan 2011, dari Senin-Jum’at, 24-28 Januari, duta SDN Tanggeran berhasil membawa pulang enam piala: Juara I Lomba Mapel IPU, Juara I Lomba Mengarang Mapel Bahasa Indonesia, Juara I Lomba Pidato Mapel Bahasa Indonesia, Juara I Lomba Mengarang Basa Jawa, Juara II Lomba Pidato Basa Jawa, dan Juara II Lomba Mapel Matematika.

Selamat dan sukses atas pencapaian prestasi ini. Semoga mampu menjadi pemicu dan pemacu bagi pencapaian-pencapaian terbaik selanjutnya.

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Artikel via Email

Silahkan masukkan email Anda:

Delivered by FeedBurner