Selasa, 05 Oktober 2010

KUNJUNGI PORTAL GARUDA YUK…..

Oleh: Dzakiron
Operator Dapodik SDN Tanggeran

Garba Rujukan Digital (Garuda) merupakan sebuah portal rujukan ilmiah nasional yang dibangun atas kerjasama antara Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dan Pusat Dokumentasi dan Informasi Ilmiah (PDII-LIPI) dan berbagai kontributor.

Di dalam portal yang secara resmi diluncurkan di Hotel Millenium, Jakarta, pada Selasa (15/12/2009) silam ini tersedia e-jurnal domestik dan karya-karya ilmiah seperti laporan penelitian, tugas akhir mahasiswa (skripsi, tesis, dan disertasi), patent, prosiding, Standar Nasional Indonesia (SNI), Pidato pengukuhan guru besar para akademisi dan peneliti.

Garuda bertekad ingin menjadi acuan pertama dan utama untuk akses informasi ilmiah nasional. Diharapkan terjadi kolaborasi penelitian, terwujudnya penelitian bertaraf internasional dan segala plagiarisme, duplikasi penelitian bisa dihilangkan.

Sebelum mencari referensi ilmiah yang dibutuhkan, ada baiknya mempelajari dulu Panduan Pengguna yang dapat didownload di sini. Dalam panduan 8 halaman berformat pdf tersebut, pengguna akan dituntun menggunakan Portal Garuda secara efektif dan efisien.

Silahkan masuk ke Portal Garuda di sini. Tampilan awal dengan latar belakang Candi Prambanan akan segera menyambut ramah. Saya mencoba menelusuri referensi "Kecerdasan Majemuk." Berikut berturut-turut tampilannya:

 



Inilah salah satu portal yang layak untuk dikunjungi. Beragam dokumen yang disediakan akan mempermudah pengguna untuk mencari dan memilih dokumen yang dibutuhkan. Semoga dapat bermanfaat (dan dimanfaatkan) untuk menunjang kegiatan belajar mengajar dan meningkatkan profesonalisme guru. Semoga. Amin.

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Artikel via Email

Silahkan masukkan email Anda:

Delivered by FeedBurner